JAKARTA–Presiden Joko Widodo menanggapi singkat terkait kunjungan putra bungsunya, Kaesang Pangarep, ke KPK pada 17 September 2024 untuk berkonsultasi mengenai dugaan gratifikasi. Jokowi menegaskan bahwa semua warga negara, termasuk keluarganya, memiliki kedudukan yang sama di mata hukum. Pernyataan ini disampaikan usai meresmikan acara Indonesia International Geothermal Convention and Exhibition di Jakarta pada 18 September 2024.

Kaesang didampingi oleh juru bicara, kuasa hukum, serta Wakil Menteri ATR/BPN saat datang ke KPK. Ia terseret kasus dugaan gratifikasi terkait penggunaan jet pribadi yang terungkap dari unggahan istrinya, Erina Gudono, di Instagram. Unggahan tersebut menunjukkan perjalanan mewah mereka ke Amerika Serikat dengan dugaan penggunaan jet pribadi Gulfstream G650E milik perusahaan asal Singapura, Garena.

KPK menjelaskan bahwa Kaesang nebeng jet pribadi milik seorang teman berinisial Y dalam perjalanan ke Amerika Serikat pada 18 Agustus 2024. Hingga saat ini, identitas pasti teman tersebut dan pemilik jet pribadi masih dalam proses pendalaman oleh KPK, termasuk apakah teman Kaesang adalah warga negara Indonesia atau asing.

Bagikan:

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours