Update Real Count 77,06 Persen: Prabowo Unggul 58,84 Persen

Jakarta – Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memperoleh suara terbanyak berdasarkan data rekapitulasi suara sementara atau real count oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Data real count di situs resmi KPU dengan suara masuk 77,06 persen per Senin (26/2) Pukul 06.00 WIB, Prabowo-Gibran memperoleh 58,84 persen atau 74.540.324 suara.

Perolehan suara tersebut mengungguli dua kandidat lain di Pilpres 2024, Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud. Perolehan suara keduanya belum ada yang menembus 25 persen. AMIN duduk di posisi kedua dengan perolehan 24,43 persen atau 30.939.973 suara. Ganjar-Mahfud duduk di posisi paling akhir dengan memperoleh 16,73 persen atau 21.192.216 suara.

Sementara itu, Prabowo-Gibran hanya unggul tipis di DKI Jakarta (Data per 26/2 Pukul 04.00 WIB, data masuk 71,22%) dengan perolehan 41,48 persen atau 1.926.416 suara ditempel ketat oleh AMIN dengan 41,16 persen atau 1.911.355 suara, sedangkan Ganjar-Mahfud hanya 806.309 atau 17,36 persen.

Bagikan:

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours