SURABAYA – Dalam debat Pilgub Jatim 2024 di Graha Unesa, Surabaya, Jumat (18/10/2024), Cagub nomor urut 1, Luluk Nur Hamidah, bertanya kepada Khofifah Indar Parawansa terkait upaya peningkatan kesejahteraan dan ekonomi di Madura. Luluk menanyakan, “Apa langkah-langkah yang Ibu lakukan untuk bisa meningkatkan posisi status kesejahteraan dan juga ekonomi bagi masyarakat Madura?”
Khofifah menjawab bahwa selama menjabat sebagai Gubernur Jatim, ia telah membangun infrastruktur seperti Pelabuhan Jangkar di Situbondo, yang melayani kepulauan Madura, serta pelabuhan lain di Tungkai, Gili Iyang, dan Masalembu. Selain itu, ia bekerjasama dengan PLN membangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di 22 pulau di Sumenep. Khofifah juga menjelaskan bahwa setiap tahun pihaknya mengirim kapal dengan tim dokter spesialis untuk memberikan layanan kesehatan di pulau-pulau tersebut.
Namun, Luluk menilai upaya Khofifah belum menyentuh semua sektor penting. Ia menyatakan, “Kalau bagi saya akhirnya dengan penjelasan Bu Khofifah jembatan Suramadu masih sebatas menjadi jembatan rakyat tapi belum menjadi jembatan ekonomi. Penting untuk memastikan hilirisasi pertanian, peternakan, lalu juga perikanan itu,” ucap Luluk.
+ There are no comments
Add yours