KELUARGA BESAR NU DUKUNG AMIN, PBNU TEGASKAN NETRAL DI PILPRES 2024

KELUARGA BESAR NU DUKUNG AMIN, PBNU TEGASKAN NETRAL DI PILPRES 2024

Surabaya – Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Mohammad Mukri menegaskan NU secara organisasi telah menyatakan netral dan tak berpihak ke pasangan capres-cawapres tertentu di Pilpres 2024. Dia menyampaikan hal ini merespons adanya masyarakat yang mengatasnamakan ‘Keluarga Besar Nahdlatul Ulama’ telah memberi dukungan terhadap Paslon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024.

“Jadi gini, kalau NU kan sebagai organisasi PBNU, PWNU, PCNU, sampai ranting itu sebagaimana disampaikan Ketum bahwa NU secara lembaga kan sikapnya ambil posisi netral. Itu disampaikan bisa dilacak pernyataan Ketum,” kata Mukri pada Minggu, 7 Januari 2024. Mukri juga mengutarakan tak ada larangan bagi seluruh warga NU untuk menentukan pilihan di Pilpres 2024. Asalkan, tak membawa-bawa lembaga NU saat memberikan dukungan tersebut.

Sebelumnya dukungan dari Keluarga Besar Nahdlatul Ulama untuk pasangan AMIN dideklarasikan oleh Ketua Umum IPNU 2012-2015 Khairul Anam di Hotel Acacia, Jakarta, Minggu, 7 Januari 2024. Khairul Anam mengaku akan menginstruksikan seluruh keluarga besar NU se-Indonesia untuk memenangkan AMIN.

Bagikan:

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours