JAKARTA- Faisal Basri, Ekonom Senior menghembuskan nafas terakhirnya hari ini Kamis 4 september 2024, pukul 03.50 WIB di rumah sakit Mayapada, Kuningan, Jakarta Selatan.
Ramdan Malik, adik bungu Faisal Basri mengatakan kemungkinan ada serangan jantung. Ramdan mengatakan juga bahwa Faisal sempat masuk ICU untuk memeriksa kondisi. Para keluarga mengambil langkah itu karna Faisal dijadwalkan akan diperiksa penyumbatan pembuluh darah atau katerisasi Jantung pada Kamis hari ini pukul 08.00 WIB.
Namun takdir berkata lain, subuh tadi Faisal menghembuskan nafas terakhirnya. Faisal akan dimakamkan nanti Kamis sore di pemakaman kawasan Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan. Sambil menunggu kepulangan kakak nya yang sedang di Bangkok. Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan dan Perikanan periode 2014-2019 juga turut berduka cita pula berpulangnya Faisal Basri.
+ There are no comments
Add yours