Jakarta,- Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperkenalkan calon presiden terpilih Prabowo Subianto ke pemimpin gereja Katolik dunia Paus Fransiskus.

Momen itu terjadi di Istana Merdeka, Rabu (4/9). Jokowi mempersilakan para menteri Kabinet Indonesia Maju menyalami dan memperkenalkan diri dengan Paus.

Berbeda dengan menteri lainnya, Jokowi terlihat memperkenalkan langsung Prabowo ke Paus Fransiskus. Dia tampak menunjuk Prabowo dan mengenalkannya ke Paus.

Paus merespons dengan anggukan. Paus pun sempat mengobrol sebentar dengan Prabowo. Prabowo membungkuk ke Paus lalu beranjak ke barisan menteri lainnya.

Menteri-menteri lain yang ikut memperkenalkan diri ke Paus Fransiskus adalah Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menko PMK Muhadjir Effendy, Menlu Retno Marsudi, Mensesneg Pratikno, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Paus Fransiskus berkunjung ke Istana Merdeka dalam rangka kunjungan kenegaraan. Dia akan membahas sejumlah isu kerja sama dua negara bersama Presiden Jokowi.

Bagikan:

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours