Jakarta – Menteri Sosial Saifullah Yusuf mengumumkan pembukaan seleksi penerimaan siswa baru Sekolah Rakyat untuk tahun ajaran 2026/2027 yang akan dimulai pada Februari 2026. Langkah ini seiring dengan rencana pembangunan 104 gedung permanen di berbagai wilayah Indonesia guna memperluas akses pendidikan bagi masyarakat kurang mampu.

“Persiapan mulai Februari kita akan berproses untuk seleksi siswa baru, ya SD, SMP, SMA. Jumlahnya tergantung gedung permanen yang mulai dibangun tahun ini,” kata Saifullah Yusuf Menteri Sosial

Sekolah Rakyat merupakan program prioritas Presiden Prabowo Subianto yang menyasar anak-anak dari keluarga miskin (Desil 1–4) untuk mendapatkan pendidikan gratis berkualitas. Program ini juga diintegrasikan dengan berbagai layanan sosial seperti makan bergizi gratis, cek kesehatan, serta jaminan kesehatan guna menciptakan model pengentasan kemiskinan yang terpadu.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *