Sulawesi – Sebuah mobil boks pengangkut uang untuk pengisian mesin ATM terbakar di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, pada Rabu (12/11/2025) siang. Mobil Daihatsu Grandmax milik PT Swadaya Sarana Informatika itu sedang mengangkut uang tunai senilai Rp 5,2 miliar untuk mengisi beberapa ATM di wilayah Polman dan Majene. Akibat kebakaran tersebut, uang senilai Rp 4,6 miliar hangus terbakar, setelah sebelumnya Rp 1 miliar telah digunakan untuk mengisi dua mesin ATM.

Kejadian bermula ketika petugas mencium bau bensin di dalam mobil namun tidak menemukan kebocoran. Beberapa saat kemudian, saat mobil melintas di Dusun Palippis, asap tiba-tiba muncul dari bawah jok tengang diikuti kobaran api yang langsung membesar. Sopir dan petugas berhasil menyelamatkan diri, namun uang tunai di dalam mobil tidak sempat diselamatkan karena kunci kontak tertinggal di dalam kendaraan yang sudah dilalap api.

Polisi dari Polres Polman langsung melakukan olah TKP untuk menyelidiki penyebab pasti kebakaran. Dugaan sementara penyebabnya adalah kebocoran bahan bakar atau korsleting listrik. Dua unit mobil pemadam kebakaran berhasil memadamkan api sekitar pukul 12.50 WITA, dan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Pihak bank bersama polisi masih melakukan pendataan terhadap kemungkinan uang yang dapat diselamatkan dari puing-puing kendaraan yang hangus.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *