Menanggapi temuan mengejutkan dari Badan Pengawas Obat, Makanan (BPOM) dan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) terkait sembilan produk makanan yang mengandung unsur babi, tujuh di antaranya bersertifikat halal, Prof. Dailami Firdaus Wakil Ketua Komite III DPD RI menyampaikan keprihatinannya yang mendalam.“Sertifikasi halal harusnya menjadi jaminan bahwa produk tersebut aman bagi umat Islam. Ketika produk halal justru mengandung unsur haram, ini jelas merupakan pengkhianatan terhadap kepercayaan publik,” ujar Dailami dalam keterangannya, Pada hari selasa (22/4/2025).Dailami meminta agar BPJPH segera melakukan evaluasi mendalam terhadap sistem sertifikasi halal nasional. Ia juga menuntut agar lembaga tersebut memperketat akreditasi terhadap Lembaga Pemeriksa Halal (LPH), yang berperan penting dalam proses verifikasi produk. Tak hanya itu, Dailami juga menegaskan pentingnya peran serta masyarakat dan organisasi masyarakat Islam (ormas) dalam proses pengawasan produk halal secara independen.

Bagikan:

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours