SURABAYA – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMAN 10 Surabaya terus berlanjut dengan perubahan menu karbohidrat dan protein. Jika sebelumnya siswa mendapatkan nasi dan daging ayam, kini menu diganti dengan ubi dan olahan ikan. Perubahan ini ditinjau langsung oleh Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, saat berkunjung ke sekolah tersebut pada Senin (10/2/2025). Saat meninjau, Gibran mengunjungi kelas X, XI, dan XII ketika siswa sedang makan siang, tetapi ia tidak memberikan keterangan kepada awak media.

Vivit Putri, Wakil Kepala Bidang Kesiswaan sekaligus Penanggung Jawab MBG SMAN 10 Surabaya, menjelaskan bahwa perubahan menu ini dilakukan agar lebih variatif dan tetap memenuhi kebutuhan gizi siswa. Setiap minggu, setidaknya satu kali nasi diganti dengan ubi atau pasta. Salah satu siswa kelas XII, Ardya Wiranata, mengaku lebih menyukai menu MBG dengan ubi karena perpaduan rasanya lebih cocok dan tetap mengenyangkan. Kandungan gizi dalam MBG juga telah diperhitungkan sesuai standar Badan Gizi Nasional (BGN), sehingga tetap memenuhi kebutuhan nutrisi siswa.

Bagikan:

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours