Sidoarjo – Seorang ayah dan anak dilaporkan terjatuh ke sungai saat menyeberang dengan Perahu Tambangan Dusun Banjar Pertapan, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo, pada Kamis (18/4/2024), yang berbatasan dengan Driyorejo, Kabupaten Gresik.
Peristiwa tragis tersebut terjadi sekitar pukul 19.00 WIB ketika anak menarik stang gas motor, menyebabkan keduanya terjatuh ke dalam sungai. Identitas korban masih akan diupdate setelah dilakukan identifikasi lebih lanjut, sementara upaya pencarian terhadap sang ayah masih terus dilakukan.
Keterangan awal yang diterima menyebutkan bahwa kejadian tersebut bermula saat ayah, NFE (27 tahun), bersama anaknya yang berusia 2 tahun, berada di atas perahu dengan motor dalam keadaan hidup. Saat anaknya menarik pedal gas tanpa sepengetahuan sang ayah, keduanya terjatuh ke sungai bersama sepeda motor. Meskipun upaya pencarian telah dilakukan, sang ayah hingga saat ini masih belum ditemukan.
+ There are no comments
Add yours